Kejaksaan Negeri Sambas Raih Predikat Zona Integritas menuju WBK dan WBBM

- 21 Desember 2020, 19:54 WIB
Kepala Kejaksaan Negeri Sambas Ichwan Effendi bersama jajarannya saat menerima penghargaan zona integritas menuju WBK dan WBBM
Kepala Kejaksaan Negeri Sambas Ichwan Effendi bersama jajarannya saat menerima penghargaan zona integritas menuju WBK dan WBBM /Dokumen Humas Kejari Sambas/WARTA KAPUAS

WARTA KAPUAS – Sebagai rangkaian peringatan hari anti korupsi sedunia, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) memberikan penganugerahan predikat zona integritas ke Kejaksaan Negeri Sambas.

Pemberian penghargaan tersebut, diberikan secara online oleh Kemenpan-RB  kepada Kepala Kejaksaan Negeri Sambas Ichwan Effendi melalui aplikasi meeting zoom pada Senin, 21 Desember 2020.

Kepala Kejaksaan Negeri Sambas Ichwan Effendi pun menyampaikan rasa syukur atas pengorbanan dan perjuangan seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Sambas, sehingga telah berhasil meraih predikat WBK.

Baca Juga: Pemerintah Kota Pontianak akan Beri Sanksi Masyarakat yang Buat Kerumunan Massa

"Dengan tercapainya Kejaksaan Negeri Sambas sebagai Zona Integritas menuju WBK dan WBBM, ini merupakan capaian luar biasa dengan seluruh perjuangan jajaran Kejari Sambas dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Ichwan Effendi.

Ichwan Effendi menyebut, predikat yang diraih ini merupakan sebuah tantangan bagi kejaksanaan Negeri Sambas untuk  memberikan pelayanan yang lebih baik di tahun-tahun mendatang.

Dalam hal ini, Effendi juga berharap agar ditahun 2021, institusi yang di pimpinnya bisa kembali meraih WBK dan WBBM dengan terus meningkatkan pelayanan dan inovasi kepada masyarakat.

Baca Juga: Tonton Online Liga Inggris Burnley vs Wolves, Klik Link Live Streaming MolaTV Berikut Ini

“Mengingat pemerintah daerah juga sudah melaksanakan birokrasi reformasi, saya meminta agar seluruh instansi di Kabupaten Sambas, agar dapat melaksanakan dan mencapai predikat WBK, sehingga iklim investasi dan birokrasi semakin membaik,” ujar dia.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x